-
Markus 14:12-16Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru
-
-
12 Pada hari pertama Perayaan Roti Tanpa Ragi,+ saat orang biasanya memberikan korban Paskah,+ murid-murid Yesus bertanya kepadanya, ”Ke mana kami harus pergi dan menyiapkan jamuan Paskah untukmu?”+ 13 Dia pun mengutus dua muridnya dan berkata, ”Masuklah ke kota, dan seorang pria yang membawa tempayan air akan menemui kalian. Ikuti dia,+ 14 dan ke mana pun dia masuk, katakan kepada pemilik rumah, ’Guru berkata, ”Di mana kamar tamu tempat saya bisa makan jamuan Paskah bersama murid-murid saya?”’ 15 Dia akan menunjukkan sebuah ruangan besar di tingkat atas, yang sudah disiapkan untuk kita pakai. Siapkan jamuan bagi kita di situ.” 16 Maka murid-murid itu pergi, dan mereka masuk ke kota lalu melihat bahwa semuanya terjadi sesuai dengan yang Yesus katakan. Mereka pun menyiapkan Paskah.
-
-
Lukas 22:7-13Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru
-
-
7 Sekarang tibalah hari Perayaan Roti Tanpa Ragi, saatnya korban Paskah harus dipersembahkan.+ 8 Maka Yesus menyuruh Petrus dan Yohanes, ”Pergilah dan siapkan jamuan Paskah untuk kita.”+ 9 Mereka bertanya, ”Di mana kami harus menyiapkan itu?” 10 Dia berkata, ”Saat kalian masuk ke kota, seorang pria yang membawa tempayan air akan menemui kalian. Ikuti dia ke rumah yang dia masuki.+ 11 Lalu katakan kepada tuan rumah, ’Guru berkata, ”Di mana kamar tamu tempat saya bisa makan jamuan Paskah bersama murid-murid saya?”’ 12 Orang itu akan menunjukkan sebuah ruangan besar di tingkat atas, yang sudah disiapkan untuk kita pakai. Siapkan jamuan bagi kita di situ.” 13 Maka mereka pergi, lalu mereka melihat bahwa semuanya terjadi sesuai dengan yang Yesus katakan. Mereka pun menyiapkan Paskah.
-